Rabu, 29/06/2022 – Kegiatan Launching Buku “RamRam: Membongkar Skandal Korupsi di Bumi Santri” atas kerjasama Kejaksaan Negeri (KEJARI) Kabupaten Pasuruan, Humanist Center, dan BEM Universitas Yudharta Pasuruan berlangsung lancar dan semarak di Aula Pancasila Universitas Yudharta. Secara simbolis buku tersebut diluncurkan dengan penandatanganan oleh H. Ramdhanu Dwiyantoro, SH., MH (Kepala KEJARI Kab. Pasuruan) dan Khafizh Rosyidi, ST., MT (Direktur Humanist Center) yang disaksikan oleh FORKOPIMDA dan Para Ulama’ yang hadir.
Dr. H. Irsyad Yusuf, SE., MMA, Bupati Pasuruan, dalam sambutannya mengapresiasi atas terbitnya buku tersebut sebagai referensi khususnya bagi masyarakat Kab. Pasuruan yang notabene santri pondok pesantren agar lebih melek hukum terkait dengan tindak pidana korupsi. “Buku ini lebih bagus daripada buku yang saya terbitkan waktu lalu” jelasnya. Selain itu Bupati Pasuruan juga mengapresiasi Humanist Center yang telah berhasil menyusun buku tersebut.
Dalam momentum yang sama Dr. H. Kholid Murtadlo, SE., ME. juga memberikan apresiasi atas upaya-upaya H. Ramdhanu Dwiyantoro, SH., MH (Kepala KEJARI Kab. Pasuruan) dalam memberantas korupsi di Bumi Santri Kabupaten Pasuruan. Hal ini mendapatkan umpan balik dari Kepala KEJARI Kab. Pasuruan yang mengatakan bahwa penyusunan buku tersebut merupakan bagian dari buah karya dari beberapa alumni Universitas Yudharta yang cerdas-cerdas yang tergabung di Humanist Center.